Abstract:
Pengoperasian unit Cyclone Solids Removal (CSR) saat pengetesan produksi sumur pengeboran minyak dan gas bumi memiliki beberapa potensi bahaya dan risiko. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bahaya beserta nilai risiko menggunakan Job Hazard Analysis (JHA) untuk menentukan tindakan pengendalian. Merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan observasional serta analisis risiko kualitatif yang merujuk pada standar Australia/New Zelands 4360:2004. Nilai risiko diperoleh dari hasil perkalian antara probability dengan severity. Lokasi penelitian bertempat di Lapangan Pengeboran Bukit Tua, Laut Madura, Jawa Timur milik Petronas Carigali Indonesia. Waktu penelitian dilakukan selama satu bulan. Hasil penelitian ini menyebutkan bahwa dari semua tahapan kerja, teridentifikasi 6 basic risk dalam kategori High Risk, 13 basic risk dalam kategori Medium Risk. Setelah tindakan pengendalian, 11 residual risk berhasil dikendalikan pada kategori low risk dan 8 residual risk lainnya masih berada pada kategori Medium Risk. Saran dari penelitian ini terkait dengan upaya pengendalian tambahan untuk menurunkan 8 residual risk tersebut agar menjadi kategori low risk melalui engineering control dan administrative control