Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pola komunikasi, ketersediaan fasilitas dan kompetensi pekerja terhadap kualitas pelayanan di Puskesmas Rabambang Kecamatan Rungan Barat Tahun 2021. Rancangan penelitian yang digunakan adalah deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi pada penelitian ini ialah 944 pasien di Puskesmas Rabambang Kecamatan Rungan Barat. Untuk menentukan jumlah sampel peneliti menggunakan rumus slovin. Sehingga sampel yang menjadi responden dalam penelitian ini sebanyak 90 pasien di Puskesmas Rabambang Kecamatan Rungan Barat. Hasil uji statistic diperoleh nilai p = 0.000 dengan α = 0.05. Jadi, nilap p < α. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang bermakna antara pola komunikasi terhadap kualitas pelayanan. Hasil uji statistik diperoleh nilai p = 0.000 dengan α = 0.05. Jadi, nilap p < α. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang bermakna antara ketersediaan fasilitas terhadap kualitas pelayanan. Hasil uji statistik diperoleh nilai p = 0.000 dengan α = 0.05. Jadi, nilap p < α. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang bermakna antara kompetensi pekerja terhadap kualitas pelayanan. Saran bagi Puskesmas Rabambang Kecamatan Rungan Barat Tahun 2021 sebaiknya fasilitas ataupun sarana prasarana yang belum lengkap dilengkapi agar mampu memberikan pelayanan kesehatan yang lebih maksimal lagi, dan diharapkan Puskesmas Rabambang Kecamatan Rungan Barat Tahun 2021 dapat menjadikan hasil penelitian ini sebagai alternatif maupun dasar pertimbangan untuk dapat terus meningkatkan kualitas pelayanan.